Denpasar.
Sumber Daya dan Pembelajaran (SDP) Undiksha kampus Denpasar menggelar upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila. Kegiatan berlangsung khidmat di lapangan upacara bendera kampus setempat
Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di SDP dihadiri oleh seluruh civitas akademika, termasuk dosen, mahasiswa, dan staf tendik
Tampak hadir Prof.Dr. I Gusti Putu Suharta,M.Si selaku Direktur SDP Undiksha Kampus Denpasar dan bertindak sebagai pembina upacara
Upacara Hari Kesaktian Pancasila diisi dengan pembacaan ikrar kesetiaan terhadap Pancasila oleh Perwakilan mahasiswa.
Peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini diharapkan dapat menjadi momentum bagi seluruh civitas akademika Unri untuk semakin mempererat semangat persatuan dan kesatuan dalam menghadapi tantangan masa depan. Hal ini, sejalan dengan nilai-nilai luhur yang terkandung dalam Pancasila